Ticker

4/recent/ticker-posts

Cara Mudah Transfer Uang Lewat ATM BRI, Mandiri, BCA, dan BNI

Daftar Isi [Tampilkan]

Cara Mudah Transfer Uang lewat ATM BRI, Mandiri, BCA, dan BNI

JAKARTA – Mengirim uang atau dana melalui ATM (Automated Teller Machine) masih jadi pilihan sebagian masyarakat meski kini sudah ada mobile banking.

Transfer lewat ATM masih termasuk pilihan praktis, jika dibandingkan dengan kirim melalui kantor cabang bank yang terkadang malah tidak melayani transfer. 

Transfer uang lewat ATM bisa dilakukan 24 jam asal ATM nya buka. ATM juga tersedia di mana-mana, mulai dari ATM BRI, BCA, Mandiri, BNI, ATM Alto, ATM Bersama, dan sebagainya.

Cara transfer via ATM juga relatif mudah. Petunjuk transfernya juga bisa dipahami dengan cepat.

Bahkan, selain transfer, ATM juga masih jadi solusi berbagai layanan perbankan lainnya, termasuk tarik tunai, pembayaran angsuran, pembelian produk seperti pulsa, dan sebagainya. Bahkan kini banyak ATM memberikan fasilitas setor tunai.

Namun, memang setiap bank memiliki mekanisme yang berbeda saat nasabah ingin transfer uang lewat ATM. Karena itu, jika belum pernah memakai ATM bank tertentu kadang kita tidak biasa dengan tata letak atau fiturnya.

Namun, secara umum sebenarnya tidak ada perbedaan yang mencolok. Agar kalian terbantu, berikut tim Receh.in buatkan panduan lengkap bagaimana transfer melalui ATM berbagai bank di Indonesia.


Cara Mudah Transfer Uang Lewat ATM

1. Cara transfer lewat ATM BRI

Sebagai bank terbesar dan terluas di Indonesia, BRI punya jaringan ATM yang sangat banyak. Alhasil, kita akan mudah menemukan ATM BRI, termasuk di daerah.

Untuk transfer dana via ATM BRI bisa mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:

  • Kunjungi ATM BRI terdekat.
  • Masukkan kartu ATM BRI ke mesin.
  • Pilih “Bahasa Indonesia”.
  • Maukkan 6 digit PIN ATM.
  • Tekan Menu “Transaksi Lainnya”.
  • Tekan menu “Transfer”.
  • Masukkan kode 002 + nomor rekening BRI. Contoh: 001231107654XXXX
  • Masukkan nominal yang akan ditransfer.
  • Tekan “Benar” saat konfirmasi.
  • Masukkan nomor referensi jika ada.
  • Tekan “Ya”.
  • Pilih rekening Tabungan atau Giro.
  • Tunggu bukti transfer BRI muncul.

Cara transfer lewat ATM BRI ke bank lain

  • Masukkan kartu ATM BRI.
  • Pilih Bahasa Indonesia atau Inggris.
  • Masukkan 6 digit PIN ATM BRI.
  • Tekan Menu Transaksi Lainnya.
  • Tekan menu Transfer.
  • Masukkan kode bank dan nomor rekening tujuan transfer. Kalian bisa juga melihat kode bank di menu “Daftar Kode Bank”.
  • Contoh jika tujuan transfernya adalah rekening Bank BCA: 013084237XXX
  • Tekan “Benar” jika sudah sesuai.
  • Masukkan nominal yang akan ditransfer. Lalu tekan “Benar”
  • Nomor referensi boleh dikosongkan.
  • Tekan “Selanjutnya”.
  • Jika semua sudah benar, pilih "Ya".
  • Kemudian, pilih “Dari Rekening Tabungan”.
  • Struk transfer akan keluar dari mesin ATM sebagai bukti transaksi.
  • Pilih “Transaksi Lainnya” jika ingin melanjutkan ke transaksi berikutnya.
  • Pilih “Selesai” jika sudah selesai bertransaksi.

Jangan lupa ya ambil kembali kartu debit kalian dari mesin ATM.


2. Cara transfer uang lewat ATM BCA


Dengan jumlah ATM BCA mencapai 18.705 tapi sumber lain menyebut 18.483 unit, tentu jadi pilihan muda untuk melakukan transaksi ya buat nasabah bank swasta terbesar di Indonesia ini.

Untuk itu, berikut cara transfer uang lewat ATM BCA ke BCA:

  • Kunjungi ATM BCA terdekat.
  • Masukkan kartu ATM BCA.
  • Masukkan 6 Digit PIN ATM BCA dengan benar.
  • Pilih menu "Lainnya".
  • Lalu, pilih menu "Transfer".
  • Masukkan nomor rekening BCA yang menjadi tujuan transfer.
  • Masukkan nominal transfer yang diinginkan.
  • Jika semua proses telah selesai dan benar, pilih “Ya”.
  • Tunggu bukti transfer keluar dari mesin ATM.


Cara transfer lewat ATM BCA ke bank lain 

  • Masukkan kartu ATM BCA.
  • Masukkan 6 digit PIN ATM BCA dengan benar.
  • Pilih menu “Transaksi Lainnya”.
  • Lalu, pilih menu “Transfer” dan menu “Ke Rekening Bank Lain”.
  • Masukkan kode bank tujuan diikuti nomor rekening tujuan tujuan transfer. 
  • Kemudian, masukkan nominal yang akan ditransfer.
  • Pertanyaan tentang No Referensi bisa dikosongkan atau dilewati.
  • Pada layar ATM akan muncul informasi transaksi transfer, mulai dari nomor rekening tujuan, nama pemilik rekening, hingga nominal transaksi. Jika semua sudah benar, tekan "OK atau Ya".
  • Tunggu struk keluar dari ATM yang menjadi bukti transaksi.


3. Cara transfer uang lewat ATM Mandiri

Bak Mandiri memiliki lebih dari 13.041 ATM yang tersebar di seluruh Indonesia. Itu artinya, cukup mudah menemukan ATM Bank Mandiri sehingga kalian bisa melakukan transaski di sana.

Berikut adalah cara transfer uang lewat ATM Mandiri ke sesama rekening Mandiri:

  • Kunjungi ATM Mandiri terdekat.
  • Masukkan kartu ATM Mandiri.
  • Masukan 6 digit PIN ATM Mandiri.
  • Pilih menu "Bahasa Indonesia"
  • Pilih menu "Transaksi Lainnya".
  • Lalu, pilih menu "Transfer"
  • Pilih menu "ke Rekening Mandiri"
  • Masukan nomor rekening tujuan, lalu pilih "Benar"
  • Masukan nominal transfer, lalu pilih "Benar"
  • Jika sudah sesuai, pilih "Benar"
  • Tunggu struk keluar dari ATM


Cara transfer uang lewat ATM Mandiri ke bank lain

  • Masukkan kartu ATM Mandiri.
  • Masukan 6 digit PIN ATM Mandiri.
  • Pilih menu “Transaksi Lainnya”.
  • Lalu, pilih “Transfer”
  • Tekan pilihan “Antar Bank Online”.
  • Masukkan kode bank tujuan diikuti dengan nomor rekening penerima.
  • Jika sudah, pilih “Benar”.
  • Masukkan nominal transfer yang diinginkan, lalu pilih “Benar”.
  • Jika semua data sudah benar, pilih “Ya”.
  • Jika berhasil, di layar akan tertulis transfer berhasil.
  • Tunggu bukti transfer keluar dari mesin ATM.


4. Cara transfer uang lewat ATM BNI

Pada awal 2023, jumlah ATM di di indoensia BRI mencapai 13.000-an unit. Jumlah ini cukup besar tentunya untuk mudah ditemukan di sudut-sudut pelosok negeri.

Nah, berikut adalah tahap atau cara transfer uang lewat ATM BNI ke sesama rekening BNI adalah sebagai berikut:

  • Datang ke ATM BNI.
  • Masukkan kartu ATM BNI ke mesin.
  • Pilih "bahasa Indonesia".
  • Masukkan 6 digit PIN ATM.
  • Pilih "Menu Lainnya".
  • Klik "Transfer", lalu klik "ke rekening BNI".
  • Masukkan nomor rekening BNI yang menjadi tujuan transfer.
  • Masukkan nominal transfer yang diinginkan.
  • Klik "Ya" di halaman konfirmasi.
  • Tunggu proses transfer berlangsung.

Jangan lupa ambil kartu ATM di mesin


Cara transfer uang lewat ATM BNI ke bank lain 

  • Datang ke ATM BNI.
  • Masukkan kartu ATM BNI ke mesin.
  • Pilih "bahasa Indonesia".
  • Pilih "Menu Lainnya", lalu menu "Transfer".
  • Pilih "dari rekening tabungan". 
  • Pilih "ke rekening bank lain".
  • Masukkan kode bank tujuan transfer dan diikuti dengan nomor rekening tujuan.
  • Contoh, jika tujuan transfernya adalah bank BCA, maka masukkan angka 014 sebelum nomor rekening tujuan.
  • Setelah itu, masukkan nominal transfer.


Cara transfer lewat ATM bank lain, seperti Bank BTN, Bank BSI, Bank UOB, Bank CIM Niaga, Bank Danamon, Bank Permata, Bank Jateng, bank Jatim, Bank bjb, dan lain-lain juga relatif sama ya.

Jadi mudah untuk kalian melakukan transaski transfer dana melalui berbagai ATM di Indonesia. Pastikan saja ada dananya, kalau tidak ada tentunya kalian tidak bisa transfer. 

Posting Komentar

0 Komentar