Ticker

4/recent/ticker-posts

Laporan Keuangan Astra Graphia Tbk (ASGR) Kuartal II-2023, Download PDF

Daftar Isi [Tampilkan]


Receh.in -
Emiten GrupAstra, PT Astra Graphia Tbk (ASGR) mencetak kierja positif pada semester I/2023. 

Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan di Bursa Efek Indonesia, ASGR mencatatkan kenaiakan pendapatan bersih sepanjang 6 bulan pertama 2023 sebesar Rp1,31 triliun dari Rp1,23 triliu pada semester pertama 2022.

Demikian juga di sisi laba periode berjalan naik menjadi Rp66,93 miliar, dibandingkan semester I/2022 sebesar Rp31,39 miliar.

Turunnya beban penjualan dari Rp75,49 miliar pada semester I/2022 menjadi Rp68,88 miliar, serta kenaikan penghasilan keuangan dari Rp7,53 miliar menjadi Rp13,28 miliar menjadi penopang perbaikan laba bersih perseroan.

Laporan Keuangan ASGR Kuartal II-2023 (Download Pdf)

ASGR bergerak dalam bidang perdagangan, industri, jasa konsultasi, jasa peralatan kantor dan perlengkapan kontraktor, teknologi informasi, telekomunikasi dan investasi di perusahaan lain dan/atau badan hukum lainnya. Perusahaan mulai beroperasi secara komersial pada 1975.

Perusahaan dan entitas anak (bersama-sama “Grup”) dikendalikan oleh PT Astra International Tbk, pemegang saham langsung, yang didirikan di Indonesia. Pemegang saham terbesar PT Astra International Tbk adalah Jardine Cycle & Carriage Ltd yang didirikan di Singapura. Jardine Cycle & Carriage Ltd adalah entitas anak dari Jardine Matheson Holdings Limited, sebuah perusahaan yang didirikan di Bermuda.

Posting Komentar

0 Komentar