Ticker

4/recent/ticker-posts

Dividen Austindo Nusantara Jaya (ANJT) 2023, Kapan Cum Date-nya?

Daftar Isi [Tampilkan]


Receh.in
- PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJT) memutuskan untuk membagikan dividen sebesar Rp27,8 per saham kepada para investor.

Keputusan diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) hari ini, Rabu, 7 Juni 2023. Jumlah dividen yang akan dibagikan sebesar Rp27,8 per saham.

Dengan total saham yang ditempatkan dan disetor penuh mencapai 3,35 miliar saham, maka total dividen yang dibagikan mencapai Rp93,24 miliar.

ANJT mencatatkan laba tahun berjalan sebesar US$21,72 juta pada tahun 2022, atau sekitar Rp314,58 miliar. Angka ini mengalami penurunan sebesar 41,29 persen dibandingkan dengan laba sebesar US$36,99 juta pada tahun 2021.

Sebelumnya, Direktur Keuangan Austindo Nusantara Jaya, Nopri Pinoy, menjelaskan bahwa penurunan laba bersih disebabkan oleh beban yang lebih tinggi akibat penurunan nilai wajar tandan buah segar (TBS) pada tanggal 31 Desember 2022, yakni sebesar US$8,2 juta. Hal ini terjadi karena adanya penurunan harga TBS pada akhir tahun 2022 dibandingkan dengan harga TBS pada awal tahun.

Neraca laba tahun berjalan juga terdampak oleh rugi selisih kurs sebesar US$2,6 juta sebagai akibat dari pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.

Histori Dividen ANJT

Deskripsi

Dividen (Rp/saham)

Cum Date

Tahun Buku

Cash Dividend

35

24-Jun-2014

2013

Cash Dividend

35

29-Jun-2015

2014

Cash Dividend

35

08-Jun-2016

2015

Cash Dividend

18

02-Jun-2017

2016

Cash Dividend

12

21-Mei-2018

2017

Cash Dividend

4

16-Jun-2021

2020

Cash Dividend

43

16-Jun-2022

2021

Cash Dividend

27,8

?

2022


Untuk tanggal cum date dan pembagian dividen belum disebutkan oleh manajemen. Kami akan update begitu keluar pengumuman jadwal pembagian dividen ANJT.

Posting Komentar

0 Komentar