Receh.in – Reksa dana pasar
uang merupakan jenis reksa dana dengan tingkat likuiditas paling tinggi dan
biasanya digunakan untuk investasi atau menanam dana dalam jangka pendek.
Rata-rata,
tujuan reksa dana pasar uang adalah untuk memberikan tingkat likuiditas yang
tinggi untuk memenuhi kebutuhan dana tunai dalam waktu yang singkat sekaligus
memberikan tingkat pendapatan investasi yang menarik.
Hal ini
sejalan dengan tingkat resiko yang relatif rendah dengan diversifikasi
portofolio melalui investasi pada instrumen pasar uang dan/atau efek utang yang
mempunyai jatuh tempo kurang dari 1 tahun.
Alhasil, reksa
dana ini punya fleksibilitas pengambilan uang yang lebih tinggi daripada reksa
dana jenis lain. Dana kalian di reksa dana pasar uang bisa ditarik kapan saja
tanpa harus menunggu jangka waktu tertentu.
Dibandingkan
deposito, reksa dana pasar uang jauh lebih fleksibel dengan return yang lebih baik,
tanpa ada potongan pajak.
Berikut
adalah 5 reksa dana pasar uang yang dijual di Bibit.id dengan imbal hasil
investasi terbaik secara tahun berjalan hingga 10 Juni 2022.
Reksa dana |
Kinerja Return |
AUM |
||||
1M |
3M |
YTD |
1Y |
3Y |
||
Sucorinvest Money Market Fund |
0.41% |
1.12% |
2.10% |
4.95% |
19.14% |
11.53T |
Sucorinvest Sharia Money Market
Fund |
0.36% |
1.03% |
1.91% |
4.50% |
18.48% |
3.28T |
Majoris Pasar Uang Syariah Indonesia |
0.30% |
0.94% |
1.70% |
4.38% |
13.92% |
64.93B |
Danamas Rupiah Plus |
0.31% |
0.91% |
1.60% |
4.06% |
15.95% |
2.63T |
TRIM Kas 2 |
0.37% |
0.89% |
1.56% |
3.75% |
14.29% |
4.11T |
Dari kelima
reksa dana pasar uang, return kurang
dari 6 bulan ini di kisaran 1,5% - 2%, dan return
setahun mendekati 5%. Secara imbal hasil, ini di atas suku bunga acuan yang
saat ini ditetapkan Bank Indonesia di level 3,50%.
Sebagai
catatan, di sisi risiko yang menggerus nilai uang adalah inflasi. BPS mencatat
secara tahunan, inflasi IHK Mei 2022 tercatat 3,55% (yoy).
Artinya, return kelima reksa dana di atas masih
bisa menghindarkan nilai aset kita dari gerusan inflasi dengan tingkat imbal hasil
di atas angka inflasi.
Dari
seluruh reksa dana pasar uang yang dijual di Bibit, memang hanya 5 reksa dana
di atas yang masih bisa mempertahankan return
setahun di atas inflasi.
Sebagai
pembanding juga, Savings Bond Ritel Seri SBR011 yang saat ini masih ditawarkan
pemerintah (25 Mei 2022 - 16 Juni 2022) dibanderol dengan tingkat kupon 5,50%
p.a. Jauh lebih menarik dari reksa dana pasar uang.
Namun,
tentunya fleksibilitas SBR tidak sebaik reksa dana pasar uang. SBR hanya bisa
dicairkan saat jatuh tempo. Atau, paling cepat jika mengikuti early redemption,
atau pencairan lebih awal yang dibuka pada 26 Juni 2023 s.d. 4 Juli 2023.
Artinya, early redemption SBR011 ini sekitar setahun
setelah dipegang. Dan itupun maksimal hanya setengah dari nilai yang kita
pegang, dengan ada batas minimal.
Melihat hal
ini, tentunya SBR011 lebih cocok untuk Anda yang punya horison investasi 2
tahunan (masa jatuh tempo SBR), bukan jangka pendek di bawah 1 tahun.
SBR011
bukanlah ‘subtitusi’ investasi di reksa dana pasar uang jika menilik fleksibilitasnya.
1. Sucorinvest Money Market Fund
Tentunya banyak diantara kita sudah akrab dengan produk dari manajer investasi Sucorinvest Asset Menagement ini ya. Beberapa kali Receh.in juga sudah mengulasnya, sempat disuspensi karena masalah teknis namun kini kembali banyak dipercaya investor untuk menyimpan dana.
Tingkat kepercayaan itu bisa kita lihat dari jejak perubahan dana kelolaan atau asset under management (AUM) berikut ini:
Terlihat pertumbuhan AUM-nya sudah mencapai rekor baru pada April 2022, melampaui posisi Desember 2020--periode sebelum keluarnya sedikit masalah.
Ini menandakan tingkat kepercayaan investor atau nasabah sudah pulih, bahkan kian menguat. Biasanya memang bukan hanya nasabah perorangan ya, pastinya banyak juga nasabah institusi yang menyimpan dananya di reksa dana pasar uang.
Nah, untuk expense ratio reksa dana Sucorinvest Money Market Fund ini berada di level 1,49%. Level yang mungkin termasuk tinggi, namun masih lebih baik daripada kompetitornya Danamas Rupiah Plus dengan expense ratio 2,03%.
Expense ratio sendiri adalah ukuran seberapa besar biaya yang dikeluarkan untuk mengelola reksa dana. Semakin kecil berarti semakin efisien pengelolaan dananya, atau lebih baik.
Saat ini minimal pembelian reksa dana ini adalah Rp100.000 dengan biaya pembelian dan biaya penjualan digratiskan. Nominal minimal pembelian relatif besar dibandingkan dengan reksa dana pasar uang lain, namun sama dengan Danamas.
Mayoritas reksa dana pasar uang mematok minimal pembelian di angka Rp10.000 khususnya yang dijual di APERD fintech. Namun, dengan nilai AUM yang di atas Rp10 triliun rasanya wajar saja reksa dana ini sedikit 'jual mahal'.
Bahkan, soal AUM, Sucorinvest Money Market Fund adalah yang terbesar diantara reksa dana pasar uang lainnya di Bibit. Kompetitor terdekatnya adalah Batavia Dana Kas Maxima dengan dana kelolaan Rp9,12 triliun.
Untuk kinerjanya sendiri bisa dilihat di tabel di atas.
Top Holdings per 31 Mei 22
- TD PT BANK MNC INTERNASIONAL Tbk
- TD PT BANK HSBC INDONESIA
- Obligasi SMMA02ACN1
- Obligasi OPPM02A
- Obligasi MFIN04ACN4
- TD PT BANK TABUNGAN NEGARA (PERSERO) Tbk
- TD BANK JABAR BJB
- TD PT BANK NEGARA INDONESIA (PERSERO) Tbk
- Obligasi OPPM01A
- TD PT BPD SULAWESI UTARA DAN GORONTALO
Sebagai informasi tambahan, buat pengguna Bibit, reksa dana ini bisa di-switch ke produk Sucorinvest lainnya, yakni:
- Sucorinvest Bond Fund
- Sucorinvest Equity Fund
- Sucorinvest Maxi Fund
- Sucorinvest Sharia Equity Fund
- Sucorinvest Sharia Money Market Fund
- Sucorinvest Stable Fund
2. Sucorinvest Sharia Money Market Fund
Masih dari manajer investasi yang sama, Sucorinvest Sharia Money Market Fund punya tingkat kepercayaan yang tinggi dari para investor. Tercatat, dana yang dikelola per Mei 2022 mencapai Rp3,28 triliun--terbesar keenam diantara reksa dana pasar uang yang dijual di Bibit.
Dana kelolaan sempat menurun pada April 2021 hingga awal tahun ini, tetapi kemudian terus meningkat sejak Februari 2022 hingga Mei.
Pengelolaan reksa dana syariah ini relatif efisien dengan expense ratio terjaga di level 0,95% periode 1 tahun terakhir.
Saat ini minimal pembelian adalah Rp10.000 dengan biaya pembelian dan penjualan gratis di Bibit.
Berikut grafik kinerja net asset value (NAV) Sucorinvest Sharia Money Market Fund setahun:
Untuk alokasi asetnya per akhir Mei 2022 adalah sukuk (dengan sisa jatuh tempo dan/atau jangka waktu < 1 tahun) sebesar 45,45% dan deposito syariah dan setara kas 54,55%.
Top Holdings 31 Mei 22
- TD PT BANK MEGA SYARIAH
- TD PT BANK JABAR BANTEN SYARIAH
- TD BPD SUMSELBABEL SYARIAH
- TD BANK SUMUT SYARIAH
- TD BANK BTN SYARIAH
- Sukuk SMPNMP01ACN1
- Sukuk SMOPPM01A
- TD BPD SUMATERA BARAT UNIT USAHA SYARIAH
- Sukuk SMINKP01ACN1
- Sukuk SMMFIN01CN1
3. Majoris Pasar Uang Syariah Indonesia
Reksa dana ini bertujuan meningkatkan pendapatan investasi yang menarik dan sekaligus memberikan tingkat likuiditas yang tinggi untuk memenuhi kebutuhan dana tunai.
Sementara, dana yang dikelola diinvestasikan pada instrumen pasar uang dalam
negeri yang jatuh temponya kurang dari setahun dan/atau deposito sesuai dengan
Prinsip Syariah di Pasar Modal.
Reksa dana Majoris Pasar Uang Syariah Indonesia mengelola dana sebesar Rp64,93 miliar, dengan expense ratio sebesar 0,95%.
Reksa dana yang mulai ditawarkan pada 16 November 2017 ini memberikan return setahun 4,38% dan dalam 3 tahun mencapai 13,92%. Return 3 tahunnya ini paling rendah diantara kelima reksa dana yang dibahas di sini.
Untuk alokasi asetnya saat ini di sukuk (< 1 tahun) sebesar 38,54% dan deposito syariah & cash sebesar 61,46%.
Top Holdings 9 Juni 22
- PNMP | Sukuk PT PNM (Persero)
- OPPM | Sukuk PT Oki Pulp & Paper Mills
- INKP | Sukuk PT Indah Kiat Pulp & Paper, Tbk
- Deposito | Deposito Bank Panin Dubai Syariah
- AGII | Sukuk PT Aneka Gas Industri, Tbk
- Deposito | Deposito Bank Bukopin Syariah
- Deposito | Deposito Bank Victoria Syariah
- Deposito | Deposito BPD Riau Unit Usaha Syariah
Buat pengguna Bibit yang memegang reksa dana Majoris Pasar Uang Syariah Indonesia bisa melakukan switch ke reksa dana Majoris Obligasi Utama Indonesia, Majoris Saham Alokasi Dinamik Indonesia, atau Majoris Sukuk Negara Indonesia.
4. Danamas Rupiah Plus
Danamas Rupiah Plus adalah reksa dana yang bertujuan
untuk memperoleh tingkat pendapatan yang stabil dan bersaing dengan tetap
mempertahankan nilai modal investasi serta menjaga kestabilan likuiditas dengan
tingkat resiko yang relatif rendah dengan diversifikasi portofolio melalui
investasi pada instrumen pasar uang dan/atau efek hutang yang mempunyai jatuh
tempo kurang dari 1 tahun.
Reksa dana dengan AUM di level Rp2,63 triliun ini paling tinggi expense ratio-nya diantara kelima reksa dana lain yakni sebesar 2,03%.
Danamas Rupiah Plus mulai ditawarkan pada 13 Juni 2006 dan memberikan return dalam 10 tahun sebesar 58,36%. Adapun untuk return 1 bulan 0,31%, 3 bulan 0,91%, ytd 1,60%, 1 tahun 4,06%, 3 tahun 15,95%, dan 5 tahun 27,54%.
Top Holdings per 31 Mei 22
- Womfinance Bk3-2C/19
- Smas Mlt F Bk2-3A/22
- Ptpp Bklj 2-2A/2019
- Moratelindo 1B/2017
- Merdeka Cg Bk3-1A/22
- Inkp Sm Bk1-3A/22
- Indombil F Bk4-3A/22
- Hutama K Bk 1-3A/17
- Bukopin Sub Bk2-1/15
- Adhikarya Bklj2-1/17
5. TRIM Kas 2
Hingga Juni ini, reksa dana TRIM KAS 2 memiliki dana kelolaan sebesar Rp4,11 triliun, terbesar kedua dalam daftar yang dibahas di sini.
Reksa dana TRIM KAS 2 punya tujuan untuk memperoleh pendapatan yang optimal berupa pertumbuhan nilai investasi dengan berusaha tetap mempertahankan nilai investasi awal dan memberikan tingkat likuiditas yang tinggi guna memenuhi kebutuhan dana tunai dalam waktu singkat.
Sementara itu, kebijakan investasi TRIM KAS 2 adalah sebesar 100% pada instrumen pasar uang dan/atau efek bersifat utang yang memiliki jatuh tempo kurang dari 1 tahun baik dalam mata uang rupiah maupun dalam mata uang asing. TRIM KAS 2 juga dapat melakukan perjanjian pembelian kembali (Repo) atas efek bersifat utang.
Dengan expense ratio 1,03% setahun, reksa dana ini memberikan return 3,75%, 14,29% dalam 3 tahun, 27,02% periode 5 tahun, dan 69,42% dalam 10 tahun.
Reksa dana yang mulai ditawarkan pada 11 April 2008 ini dikelola oleh PT Trimegah Asset Management, perusahaan manajer investasi yang merupakan anak perusahaan dari PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk.
Grafik perubahan AUM TRIM Kas 2 periode 10 tahun
Minimal pembelian Rp10.000 dengan gratis biaya pembelian dan penjualan. Bertindak sebagai Bank Kustodian adalah DBS Indonesia dan Bank Penampung adalah BCA.
Top Holdings per 31 Mei 22
- Sukuk MDRBH BKLJT I Indah Kiat Pulp&Paper Thp III Thn 2022 SR A
- Sukuk MDRBH BKLJT I Indah Kiat Pulp&Paper Thp II Thn 2021 SR A
- Obligasi OKI Pulp & Paper Mills II Thn 2022 Seri A
- Obligasi OKI Pulp & Paper Mills I Thn 2021 Seri A
- Obl. BKLJT IV Indomobil Finance Ind.Bunga Tetap Thp III Th 2022 SR A
- Obligasi BKLJT III Merdeka Copper Gold Thp I Tahun 2022 SR A
- Obligasi BKLJT II Sinar Mas Multifinance Thp III Thn 2022 SR A
- Obligasi BKLJT IV Indomobil Finance Ind. Thp II Thn 2021 SR A
- Sukuk MDRBH OKI Pulp&Paper Mills Thp I Thn 2021 Seri A
- Obligasi BKLJT III SMART Tahap I Tahun 2021 Seri A
0 Komentar